WARTASIBER.com, BUKITTINGGI – Aiptu Joko Subianto, merupakan anggota Polresta Bukit Tinggi yang yang menjabat sebagai Babinkamtibmas bikin bangga Polisi di seluruh Indonesia, pasalnya, disela-sela kesibukannya melayani masyarakat, ia menciptakan lagu dan dinyanyikan langsung oleh Aiptu Joko untuk menghibur masyarakat Indonesia khususnya masyarakat Bukittinggi Sumatera Barat.
Lagu yang sudah di ciptakan dan dinyanyikan oleh Aiptu Joko antaranya Allah Yang Tak Pernah Tidur, Asa Terpendam, Ampuni Aku Tuhan, Sebuah Pertalian, Satu Mawar Indah, Sepi, Ganggam Dunia, Ada Cinta, Sakit Hati, Tetaplah bersamaku ,Hanya kamu dan Garis Illahi. Lagu lagu tersebut sebagai ada yang sudah di tayangkan di YouTube miliknya dengan nama https://www.youtube.com/@jokershistinkr5971.
Aiptu Joko Subianto saat dikonfirmasi media ini mengatakan bahwa, lagu yang di ciptakan tersebut untuk menghibur masyarakat, terutama untuk mengajak masyarakat agar terus berkarya untuk bangsa, salah satunya melalui karya lagu.
Baca juga Band Roemah Dinas Ciptakan Lagu Pilkada 2024 Berjudul Netralitas Polri Harga Mati
“Saya awalnya iseng, Alhamdulillah ada sebagian temen dan sahabat saya yang suka dengan aransemen lagu yang saya ciptakan, semoga nantinya suatu saat lagi lagu yang saya ciptakan bisa bermanfaat bagi masyarakat bangsa dan negara,” ucapnya.
Aiptu Joko Subianto yang bertugas di Polresta Bukitinggi sebagai Bhabinkamtibmas Nagari Gadut, sangat dicintai masyarakat dalam mengedukasi warga, Polri wajib bangga memiliki anggota Kepolisian seperti Aiptu Joko Subianto yang selalu mengedukasi masyarakat dalam berkarya, di Indonesia banyak Polisi baik salah satunya Aiptu Joko Subianto, hal itu semua dilakukan demi Polri Presisi.
Kini Aiptu Joko Subianto selain mengemban tugas sebagai Polisi dirinya berkarya menciptakan lagu, serta saat ini dirinya juga sering Live bersama orang orang hebat di TikTok dengan akun TikTok pribadinya yaitu MAS_BIANT_ERSHI.(Rama).