Batusangkar – Pesona Sala Baraia merupakan salah satu rangkaian program Unggulan Satu Nagari Satu Event Kabupaten Tanah Datar. Dan kegiatan ini dihelat pada 6 sampai 8 Mei 2023 di Nagari Padang Laweh Malalo Kecamatan Batipuh Selatan, ditandai dengan pemukulan kentongan/tontong oleh Bupati Tanah Datar Eka Putra, Sabtu (6/5/2023) di kawasan wisata Pado Park.
Turut hadir anggota DPR RI Hermanto, Wakil Bupati Richi Aprian beserta istri, anggota DPRD Sumbar Arkadius Dt Intan Bano dan Bukhari Dt. Tuo, Anggota DPRD Tanah Datar Herman Sugiarto, Asisten, pimpinan OPD, Camat dan Forkopimca, Wali Nagari dan perantau serta undangan lainnya.
Ketua KAN Malalo Bukhari Dt. Lelo Marajo mengungkapkan, Sala Baraia terdiri dua suku kata yakni Sala berarti goreng dan Baraia berarti air. Makanan ini merupakan salah satu kuliner khas yang biasanya dihidangkan masyarakat nagari Padang Laweh Malalo di akhir pekan mulai hari Jumat sampai hari pasar pada Selasa.
“Masakan ini terlahir karena sulitnya hidup dimasa lalu, sudah menjadi kebiasaan turun temurun bagi kaum ibu dan menjadi kebanggaan masyarakat Padang Laweh Malalo yang pada saat ini ditampilkan kembali pada kegiatan Satu Nagari Satu Event,” katanya.
Bukhari mengungkapkan, untuk memasak makanan khas tersebut para kaum ibu hanya menambahkan satu sendok minyak goreng, garam dan lauk pauk seadanya kepada sambal goreng yang telah di masak beberapa hari sebelumnya yang kemudian di masak lagi dengan mencampurnya dengan air.
“Alhamdulillah, makanan khas ini tetap terjaga dan terus menjadi kebiasaan dan kebanggaan masyarakat kami, melalui event ini bisa ditampilkan sehingga masyarakat lain bisa tahu dan merasakan masakan khas daerah kami ini secara langsung. Terima Kasih kepada pemerintah daerah dan semua pihak yang telah mendukung kegiatan ini,” pungkasnya.