WARTASIBER.COM, Enam hari setelah hilang, jasad pemain serial Glee, Naya Rivera akhirnya ditemukan di danau Piru California, Amerika, pada Senin (13/7/2020). Jasad Naya ditemukan setelah dinyatakan hilang di danau tersebut pada pekan lalu.
“Kami yakin tubuh yang kami temukan adalah Naya Rivera,” ujar Sherrif County Ventura Bill Ayub dalam jumpa pers, Selasa (14/7/2020).
Menurut keterangan, Bill Ayub menyatakan bahwa tidak ada tanda kekerasan maupun indikasi bunuh diri pada jasad Naya.
Pada Rabu(8/7/2020) sore lalu, Naya Rivera diketahui menyewa perahu di Danau Piru bersama putranya, Josey Dorsey yang masih berusia 4 tahun. Selang 3 jam berada di danau itu, Josey ditemukan seorang diri dengan mengenakan jaket pelampung di perahu. Josey mengatakan, ibunya sempat berenang di danau tersebut. Namun, Naya Rivera tak pernah kembali ke perahu sejak saat itu.
Dilansir melalui: Kompas.com